Fakultas Ushuluddin Menyelenggarakan Workshop Peningkatan Bahasa Arab dan Ingris Untuk Dosen, Pegawai dan Mahasiswa

Selasa, 25 November 2008 di 20.24
Keseriusan Peserta Workshop Peningkatan Bahasa Arab dan Ingris yang diikuto Oleh Dosen dan Karyawan.
Acara Pembukaan Workshop Peningkatan Bahasa Arab dan Ingris untuk Dosen dan Karyawan Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo Semarang.

Acara Workshop Peningkatan Bahasa Arab dan Inggris Bagi Mahasiswa Sedang Berlangsung.


Keseriusan Pimpinan Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo untuk membudayakan bahasa Arab dan Inggris sebagai bahasa komunikasi sehari-hari akan segra tercapai, karena semua komponen dalam Fakultas dilibatkan untuk mengikuti Workshop Peningkatan Bahasa Arab dan Inggris.

PERESMIAN MA'HAD AL-JAMI'AH WALISONGO SEMARANG

Kamis, 23 Oktober 2008 di 19.30



Rektor IAIN Walisongo Semarang pada tanggal 19 Ramadlon 1429 H. atau 19 September 2008, Meresmikan Penggunaan Ma'had Al-Jami'ah/ Pondok Pesantren Walisongo. Para satri yang bermukim di pondok tersebut adalah mahasiswa Fakultas Ushuluddin Program Khusus. Dalam ma'had tersebut bahasa komunikasinya menggunakan bahasa Arab dan Inggris.


Dalam sambutannya Rektor IAIN Walisongo mengharapkan untuk menyeimbangkan antara reteratur klasik (Kitab Kuning) dengan reteratur modern. Dengan adanya penyeimbangan ini diharapkan lahir ulama'-ulama' modern yang tidak hanya menguasai kitab kuning tapi juga mempunyai kemampuan untuk mengembangkan pemikiran-pemikiran keislaman yang kaya dengan metodologinya.

SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1429 H

Kamis, 09 Oktober 2008 di 19.01

Segenap Keluarga Besar Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo Semarang Mengucapkan 
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H
Mohon Maaf Lahir dan Batin

FAKULTAS USHULUDDIN IAIN WALISONGO MENJADI YANG TERBAIK PADA ACARA WISUDA KE-53 PRIODE AGUSTUS 2008

Minggu, 31 Agustus 2008 di 19.59



Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo menjadi yang terbaik pada acara Wisuda ke-53 priode Agustus 2008 karena kreteria akademik yang ditunjukkan pada indeks pristasi (IP) diraih oleh Wisudawati Fakultas Ushuluddin yaitu: Mahdaniyal Hasanah Nuriyyatiningrum Nim. 4104027 dengan IP. 3.93. (Cumlaude). Disamping IP terbaik Fakultas Ushuluddin juga memperoleh Juara Penulisan Skripsi Terbaik pada acara tersebut yaitu: M. Subhkan Nim. 4103043 dengan Judul Skripsi " Pengaruh Meditasi Dzikir Terhadap Self Efficacy Dalam Mengerjakan Soal Matematika (Studi Eksperimen di SMA Negeri 13 Semarang)".


Selamat Fakultas Ushuluddin Semoga tetap menpertahankan kuwalitas lulusannya menjadi yang terbaik.

FAKULTAS USHULUDDIN IAIN WALISONGO MELEPAS 46 WISUDAWAN

Jumat, 29 Agustus 2008 di 08.50



Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo Semarang melepas 46 wisudawan dan wisudawati (Jumat,29-08-2008). Pada acara tersebut Pembantu Dekan I Drs. Nasihun Amin, M.A. membacakan SK. Dekan No.In.06.4/D/PP.00.9/719/2008 tentang, Daftar Wisudawan S.1 Berprestasi terbaik peringkat I, II, III dari 4 Jurusan sebagai berikut:

1. Aqidah dan Filsafat: (1) Mahdaniyal Hasanah Nuriyyatiningrum dengan IP. 3,93/ Cumlaude (2) Subki dengan IP. 3.67./Cumlaude (3) Wahyu Agung dengan IP. 3.55./Kumlaude

2. Tafsir dan Hadits: (1) Tri Haryono dengan IP. 3.55/Cumlaude (2) Agus Fitryani dengan IP. 3.44./BaiK Sekali (3) Mitrasari Hidayati dengan IP. 3.39./Baik Sekali.
3. Perbandinag Agama: (1) As'ad Mushlih dengan IP. 3.45 /Baik Sekali (2) Mualia Sofia Asihtiari dengan IP. 3.31/Baik Sekali (3) Kholil Taufan dengan IP. 3.24/Baik Sekali.

4. Tasawuf Psikotrapi: (1) Kiki Rizkiani dengan IP. 3.61/Cumlaude (2) Siti Khilifatun Najihah dengan IP. 3,57/Cumlaude (3) M. Subkhan dengan IP.3.49/Baik Sekali.

Dekan Fakultas Ushuluddin dalam sambutannya memberikan motifasi kepada para wisudawan bahwa setelah lulus dari S.1 ini bukan merupakan akhir dari segalanya, akan tetapi ini merupakan start untuk menuju kesuksesann di masa yang akan datang. Dengan persaingan global para lulusan dituntut untuk meningkatkan kuwalitas diri dengan belajar dan terus belajar sampai kapanpun. Pada akhir acara pelepasan dipanjatkan doa kepada Allah muda-mudahan para alumni dengan berbekal ilmu agama mereka tidak gila harta, tahta dan wanita, serta kelak jika mereka jadi pemimpin tidak memjadi pemimpin yang koropsi.

Selamat Datang Mahsiswa Baru Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo Semarang

Selasa, 26 Agustus 2008 di 20.47

Segenap Pimpinan dan karyawan Fakultas Ushuluddin mengucapkan "Selamat datang mahasiswa baru fakultas ushuluddin IAIN Walisongo Semarang tahun akademik 2008/2009". Semenjak di bukanya Orientasi Pengenalan Akademik (OPAK) tanggal 23-8-2008 sekalipun secara kuantitatif sedikit dibanding dengan tiga fakultas di IAIN Walisongo, namun semangat dari mahasiswa baru Fakultas Ushuluddin luarbiasa, hal itu tidak lain adalah karena pemberian motifasi oleh kakak-kakak seniornya. Segenap pimpinan Fakultas sendiripun bertekat dari yang sedikit ini akan diupayakan peningkatan kualitasnya. Upaya yang dilakukan seperti penggunaan bahasa Arab dan Inggris baik dikelas maupun diluar kelas. Pengasramahan mahasiswa yang baru sebatas untuk mahasiswa FUPK, dan untuk leguler baru sebagian. Alhamdulillah berkat keberhasilannya mengelolah FUPK Fakultas Ushuluddin dipercaya oleh Pimpinan IAIN untuk mengelolah Pesantren Walisongo di lingkungan perumahan Depag.

Program Khusus Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo

Kamis, 17 Juli 2008 di 20.39

Program Khusus dirancang dengan beberapa spesifikasi, baik mengenai penerimaan calon mahasiswa, maupun pengelolaan pembelajarannya. Aktivitas mahasiswa program ini menggunakan bahasa Arab dan Bahasa Inggris, baik dalam kelas formal, kelas non formal (halaqah), maupun aktivitas keseharian terutama di asrama. Program ini sudah diumumkan kelulusan penerimaannya 8juli 2008. Bagi calon mahasiswa baru yang ingin mendaftar di Fakultas Ushuluddin bisa lewat jalur reguler yang pendaftarannya sapai tanggal 22 Agustus 2008. Program leguler ini diupayakan bisa menyamai program khusus. Silakan daftar di kantor Sekretariat Fakultas Ushuluddin Jl. Prof. Dr. Hamka Km2 Ngaliyan Semarang Tlp.024-7601294

Ujian Munaqasah Skripsi di Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo Semarang Sedang Berlangsung

Rabu, 16 Juli 2008 di 19.47

Hari ini 17 juli 2008 di ruang sidang Fakultas Ushuluddin sedang melaksanakan ujian Skripsi. Dekan Fakultas Ushuluddin (Dr. H. Abdul Muhaya,MA) PD I (Drs. Nasihun Amin,MA) PD II (Drs. H. Adnan, M.Ag.) PD III (Dr. H. Yusuf Suyono, MA.) bertindak sebagai ketua sidang Sedangkan yang bertindak sebagai sekretaris sidang adalah Ketua Jurusan Tafsir dan Hadits (Hasan Asy'ari Ulama'i, M.Ag), Tasayuf dan Psikoterapi (Hasyim Muhammad, M.Ag.). Mahasiswa yang ujian hari ini: M. Nurul Umam (TH), Agus Fitriyani (TH), Nur Azizah (TP), Siti Zamrotun (TP) dan Sri Susilowati (TP). Sebgai Penguji H. Imam Taufiq, M.Ag. M. Nur Ichwan, M.Ag. Dr. Ahmad Suryadi, MA. Drs. H. Ali Syaefuddin,M.Ag., Dra. Hj. Fatimah Utsman, M.Si. Dra. Yusriyah, M.Aq. dan Hj. Arkhah, M.Ag.

Akan Bertambah Lagi Dosen Faultas Ushuluddin Bergelar Doktor

Selasa, 15 Juli 2008 di 21.08

Akan lahir lagi seorang Doktor dalam konsentrasi Ulumul Hadits di Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo Semarang, dia adalah Hasan Asy'ari Ulama'i yang nanti pada tanggal 2 Agustus 2008 akan ujian promosi di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Hasan Asy'ari Ulama'i saat ini menjabat sebagai ketua jurusan Tafsir dan Hadits, jadi apa yang ditekuninya selama ini sudah merupakan keselarasan sebagimana yang belau jabat. Lahirnya Doktor baru ini menambah deretan gelar Doktor-Doktor di Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo Semarang yang saat ini masih tercatat memiliki dosen bergelar Doktor yang paling banyak.

Pertemuan Orang Tua/Wali FUPK Dengan Pimpinan Fakultas Ushuluddin

Senin, 14 Juli 2008 di 22.15



Dari pertemuan antara pimpinan Fakultas Ushuluddin dengan orang tua/wali Mahasiswa program khusus disepakati bahwa asrama sangat dibutuhkan untuk menungjang proses belajar mengajar di Fakultas, sekalipun harus membayar asrama sendiri. Dari pertemuan itu pulah dimohon bapak Dr. Zuahad, M.A untuk menjadi ketua komite orang tua FUPK.

Pertemuan Orang Tua/Wali FUPK Dengan Pimpinan Fakultas Ushuluddin

di 20.49
Dekan Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo kembali menegaskan kometmenya untuk menghidupkan ilmu agama melalui Fakultas Ushuluddin, terutama pada Program Khususnya. Oleh karena itu beliau menghimbau kepada orang tua/wali mahasiswa FUPK untuk bersama-sama diajak untuk memikirkan dan sekaligus memiliki Fakultas Ushuluddin dalam rangka mencetak ulama' plus, karena dalam perkuliahannya memakai bahasa Arab dan Inggris dan kurikulumnya di desain secara khusus. Mahasiswa Fakultas Ushuluddin diharapkan menyelelesaikan studinya empat tahun, dan diharapkan lulusan Program Khusus untuk dikawal bisa melanjutkan studinya di luar negeri.

Selamat Datang Orang Tua Calon Mahasiswa FUPK

di 19.07

Hari Selasa tanggal 15 Juli 2008, Fakultas Ushuluddin mengundang orang tua wali calon mahasiswa FUPK Periode IV (tahun ajaran 2008-2009) di Auditorium Fakultas Ushuluddin guna memperoleh informasi seputar program khusus dan berbagai kerjasama yang dapat dibangun institusi dengan orang tua wali mahasiswa.

Pengarahan akan dilakukan oleh Dekan FU (DR. H. Abdul Muhaya) dan Ketua Program (A. Hasan Asy'ari Ulama'i, M.Ag)

FASILITAS YANG DIMILIKI FAKULTAS USHULUDDIN

Minggu, 13 Juli 2008 di 20.19


FASILITAS
1 Masjid yang megah
2 Ruang kuliah yang dilengkapi dengan Multimedia, Internet, LCD
3 Sistem Informasi Akademik melalui intranet
4 Perpustakaan dengan koleksi buku yang lengkap
5 Digital Library
6 Lapangan Olah Raga, Radio RGM One, Jurnalistik (Jurnal Idea) &Teater
7 Laboratorium Psikoterapi, Filsafat, Tafsir, Hadits, dan Perbandingan Agama
8 Media praktek kemampuan bahasa asing
9 Studio Musik
10 Kesempatan memperoleh BEASISWA
11 Suasana kampus yang sejuk dan rindang
12 Dosen lulusan S.2 dan S.3 dalam dan luar negeri, sekaligus alumni pondok pesantren salaf
maupun modern



























Liburan Sekolah Keluarga Besar Fakultas Ushuluddin Rekreasi

di 09.10

Liburan Sekolah Keluarga Besar Fakultas Ushuluddin Rekreasi ke Owabong dan Akuarium Air Tawar di Purbalingga. Dalam acara pemberangkatan Dekan Fakultas Ushuluddin (Dr. H. Muhaya, MA) mengatakan Rekreasi merupakan wahana silaturrahmi diantara warga besar Fakultas Ushuluddin dan di dalam rangka untuk melihat realitas alam yang sangat indah, sebagai manivestasi dari doa kita, bahwa apa yang telah diciptakan oleh Allah ini tidaklah sia-sia, semuanya ada hikmah dan manfaatnya, alankah indahnya ciptaanmu ya Allah.

Perpustakaan Fakultas Ushuluddin

Kamis, 10 Juli 2008 di 21.26

Perpustakaan Fakultas Ushuluddin merupakan perpustakaan Fakultas di IAIN Walisongo yang memiliki buku-buku referensi yang paling banyak. Terutama kitab Tafsir ilmu tafsir, hadits ilmu hadits, Tasawuf, Fiqh dan lain-lain. Untuk lebih jelasnya silakan kunjungi perpustakaan Fakultas Ushuluddin.

Area Berbahasa Arab dan Inggris Hanya Ada Di Fakultas Ushuluddin

di 18.48

Rektor IAIN Walisongo Meresmikan Penggunaan Bahasa Arab dan Inggris Di Fakultas Ushuluddin. Fakultas ini satu-satunya yang siap untuk menggunakan bahasa Arab dan Inggris sebagai bahasa komunikasi di kampus

Fasilitas Fakultas Ushuluddin

Rabu, 09 Juli 2008 di 23.42


Fasilitas:
1. Masjid.
2. Perpustakaan
3. Ruang kuliah multi media
4. Laboratorium
5. Lapangan olah raga
6. studio radio Rgm1
7. Peralata musik dll.
di 20.07
Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo Semarang mempunyai 4 Jurusan:
  1. Aqidah dan Filsafat
  2. Tafsir dan Hadits
  3. Tasawuf dan Psikoterapi
  4. Perbandingan Agama

Pada Jurusan Tafsir Hadits ada kelas Internasional, dimana didalam kelas menggunakan bahasa Arab dan Bahasa Inggris sebagai bahasa komunikasi.

FAKULTAS USHULUDDIN IAIN WALISONGO SEMARANG

di 19.47
Profil: